Selasa, 19 Oktober 2010

STAFF PMI PURBALINGGA IKUTI PELATIHAN PEMADAM KEBAKARAN

Hari senin, tanggal 18 Oktober 2010 bertempat di kantor UTD PMI Kab. Purbalingga Jl. Tentara Pelajar Purbalingga, karywan markas dan UTD PMI berlatih memadamkan kebakaran dengan menggunakan Alat Pemadam Api Ringan ( APAR ) kegiatan ini dihadiri oleh dr. Minto Rahayu,SpPK selaku dokter UTD PMI mewakili dr. Jusi Febrianto, MPH Ka UTD PMI yang berhalangan hadir, kegiatan ini dipandu oleh Yulianto petugas dari Pemadam Kebakaran Kabupaten Purbalingga.



Disamping teori seluruh peserta juga diajarkan praktek dengan alat pemadam api yang tersedia di kantor UTD PMI, menurut yulianto untuk memadamkan api itu kita harus tau dulu, sebab – sebab timbulnya api yang biasa disebut dengan segitiga api, api itu timbul karena adanya panas, adanya bahan bakar dan adanya udara atau oksigen, berdasarkan teori segitiga api itu maka pemadaman yang paling efektif adalah dengan cara memisahkan ketiga unsur tersebut, misalnya dengan menutup dengan karung basah, agar oksigen tidak dapat masuk kedalam bahan yang terbakar api, sehingga lambat laun api akan mati dengan sendirinya karena tidak ada oksigen yang masuk.

Selain dengan alat tradisional, peralatan pemadam yang agak modern juga telah tersedia di toko – toko alat pemadam, berupa tabung pemadam yang berisi cairan kimia yang dapat menyekat ketiga unsur api agar api tidak semakin membesar.

Berikut Tips yang diberikan oleh yulianto dalam menggunakan alat pemadam api ringan ( APAR ) :
1.Ambil Tabung Pemadam.
2.Kocok dahulu tabung pemadam.
3.Buka Segel pengaman dengan cara tangan kiri memegang tabung dan tangan kanan mencabut segel.
4.Tangan kanan memegang tabung, tangan kiri memegang ujung selang nozzle dan arahkan ke arah api.
5. Perhatikan arah angin yang berhembus, lakukan posisi pemadaman dengan mengikuti arah angin.
6.Jangan langsung menyemprotkan ke pusat titik api, tapi mulailah dari tepi, hal ini dilakukan agar bara api tidak berhamburan akibat tekanan gas yang keluar dari ujung nozzle, sehingga bara api itu tidak membakar benda – benda disekitarnya.

1 komentar:

  1. Pengetahuan Baru didapat, mulainya dari tepi, coba kalo ga tahu ya asal semprot aja,

    BalasHapus

header

header